Dragon Zakura, dorama ini rilis pada tahun 2006. Dorama ini mengisahkan seorang pengacara miskin yang berusaha menjalankan kelas khusus ujian masuk Tokyo University (Todai) di sebuah sekolah dengan prestasi siswa yang sangat buruk. Masalah-masalah muncul mulai dari kebankrutan sekolah, guru-guru di sekolah yang tidak mendukung, serta murid-murid yang bermasalah. Film ini penuh pesan untuk terus bekerja keras dan memiliki mimpi tentang kehidupan yang lebih baik.
Tokoh sentral dalam drama ini adalah Sakuragi Kenji, 38, seorang pengacara miskin yang di masa mudanya adalah seorang anggota geng motor. Pada awalnya ia diminta datang oleh pimpinannya untuk mengurus kebankrutan sekolah Ryuzan. Namun ia melihat peluang keuntungan jika dapat menyelamatkan sekolah ini. Lalu ia menyatakan akan membuat kelas khusus untuk persiapan ujian masuk Todai dan meyakinkan investor bahwa dapat membawa 5 siswa dari Ryuzan masuk Todai.
Yajima adalah salah satu siswa laki-laki yang menjadi target utama Sakuragi agar mau masuk kelas khusus miliknya. Orangtua Yajima memiliki hutang sebesar 3juta yen dengan bunga yang sangat besar. Sakuragi pun meminjam uang yang tersisa milik sekolah dan "membeli" Yajima. Teman-teman dekat Yajima pun mulai mengikuti Yajima belajar di kelas khusus.
Tokoh lain adalah seorang wanita cantik bernama Mizuno Naomi. Ayahnya telah meninggal dan ibunya hanya meneruskan usaha rumah makan milik ayahnya yang sudah sepi pengunjung. Ibunya hanya berharap agar Mizuno mengurus rumah makan itu setelah lulus sekolah.
Pada akhirnya peserta kelas berjumlah 6 orang. Sakuragi menerapakan berbagai metode belajar aneh. Guru-guru aneh pun juga didatangkan. Sakuragi yang selalu bersikap dingin walau dengan tujuan yang baik terkadang malah membuat beberapa siswa merasa sakit hati dan beberapa kali perselisihan terjadi. Sikap Sakuragi itu ternyata pada akhirnya membuat siswa di kelas khusus semakin kuat dan dewasa.
Sampai akhirnya ujian Todai pun dilaksanakan. Hasilnya memang tidak sesuai yang dijanjikan pada 1 tahun yang lalu namun Ryuzan berhasil bangkit dari kebankrutan, seluruh guru di sekolah menghormati Sakuragi, dan yang paling penting seluruh siswa di kelas khusus telah memahami apa yang harus mereka lakukan untuk masa depan mereka.
Comments
Post a Comment